Cabe kembali lagi Mbah..Kali ini Cabe mau melaporkan pertandingan Semifinal Badminton. Sebuah lomba yang memang disayembarakan oleh Kerajaan Nangornia untuk mencari prajurit-prajurit perang penangkal rudal lawan.
Bertempat di GOR Pakuan, para tim dari keempat desa bertempur untuk dapat melaju ke babak final yang denger-denger sih akan dilangsungkan nanti malam. Overall seru banget! Rame pula! Supporter tiap angkatan juga niat banget.
Jadi pertandingan semifinal semalem adalah semifinal dari masing-masing grup yaitu grup A dan B. Tiap grup terdiri dari 5 pertandingan yaitu tunggal putra, tunggal putrid, ganda putrid, ganda putra, dan ganda campuran. Masing-masing pemenang dari grup tersebut akan bertemu jam 7 malam ini untuk memperebutkan emas dan perak sedangkan perebutan tempat ke-3 berlangsung sore ini jam 3.
Dari grup A keluarlah 5 pemenang dari tiap cabangnya. Tunggal putri antara 2008 dan 2005 dimenangkan oleh 2005 dalam 3 set (21-18, 11-21, 11-21) sedangkan tunggal putra antara 2006 dan 2005 dimenangkan oleh 2006 dalam 2 set langsung. Dari sektor ganda, putri dimenangkan oleh 2007 atas 2005 sedangkan ganda putranya dimenangkan oleh pasangan 2005 atas 2006. Di ganda campuran, pasangan 2006 harus mengakui kenggulan pasangan 2007 dalam 2 set langsung (12-21, 10-21).
Dari grup B juga didapatkan 5 pemenang. Tunggal putri 2005 menang rubber-set atas 2007 dengan skor 21-4, 18-24, 21-7. Tunggal putranya lagi-lagi harus diambil oleh 2006 atas 2005 dalam 2 set langsung. Dari sektor ganda, pasangan 2005, 2006, dan 2007 saling berbagi juara masing-masing dari ganda putri, ganda putra, dan ganda campuran.
Dari hasil pertandingan semalam, 3 urutan teratas posisi sementara Olymphiart sudah dipastikan akan mendapatkan tambahan 1 emas dan 1 perak. All 2005-final terjadi pada tunggal putri antara Teh Dena dengan The Alis. Di tunggal putra, terjadi All 2006-final antara Devan dan Fadli sedangkan di ganda campuran terjadi All 2007-final antara Dodi-Elsi dengan Irawan-Doo. Wow..keren! berarti kemungkinan besar posisi perolehan point Olymphiart tidak akan berubah nih….
Tapi, belum tentu juga karena masih ada perebutan medali emas pada Cabang ganda putri antara 2005 dan 2007 serta di ganda putra antara 2005 dan 2006. Apapun bisa terjadi.
Semangat semuanya! Dari perebutan medali perunggu, 2005 dipastikan akan mendapatkan satu perunggu dari cabang tunggal putra antara Kang Jesen dan Henry. Wah..kayaknya akan ada juara klasemen sementara nih. Semangat deh!
Hayo..semua penduduk desa dukung tim mu ya..ya.. yang rame..oke.
sekian dulu ya Mbah..Cabe mau pergi nih..belom mandi pagi pula...heheh... Salam Dukun!
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Comments :
0 komentar to “Petarung Nanti Malam”
Post a Comment
Boleh komen..tapi gak rusuh ya..
Jangan anonymous ya...
kalo anyonymous gak bakal di-approve comment nya..